Tokoh Papua: Urus Kuota Haji Tidak Mampu, tapi Mau TWK Bagi Penceramah Agama

- 4 Juni 2021, 14:43 WIB
Tokoh Papua, Christ Wamea.
Tokoh Papua, Christ Wamea. /Twitter/@PutraWadapi

MANTRA SUKABUMI - Tokoh Papua, Christ Wamea tanggapi soal tidak adanya kuota haji bagi Indonesia di tahun ini.

Tokoh Papua tersebut lantas membandingkan pengurusan soal kuota haji 2021 ini dengan wacana Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) bagi penceramah.

Dalam cuitan terbarunya Chris Wamea menyinggung soal tidak adanya kuota haji Indonesia di tahun 2021 ini.

Baca Juga: Indonesia Batal Haji 2021 Bagaimana Nasib Jamaah, Tifatul Sembiring: Kasihan yang Sudah Antri 10 Tahun

"Urus kuota haji tidak mampu tapi mau tes wawasan kebangsaan bagi penceramah agama," ucap Christ Wamea, sebagaimana dikutip mantrasukabumi dari akun twitternya, pada 4 Juni 2021.

Hasil tangkap layar akun Twitter Christ Wamea
Hasil tangkap layar akun Twitter Christ Wamea @PutraWadapi


Sebelumnya dikabarkan, tersebar surat resmi dari Kedutaan Besar Arab Saudi terkait haji 2021.

Surat dari Kedubes Arab tersebut ditujukan pada Ketua DPR RI Puan Maharani pada 3 Juni 2021.

Dalam pengantar surat dari Kedubes Saudi tersebut dijelaskan latar belakang surat tersebut adalah ingin meluruskan pemberitaan terkait haji 2021.

Beredar pemberitaan bahwa pada tahun 2021 ini Arab Saudi tidak memberikan kuota haji bagi jamaah dari Indonesia.

Baca Juga: Link Live Streaming RCTI Ikatan Cinta 4 Juni 2021: Elsa dan Ricky Tertangkap Basah, Nino Murka

Dubes Saudi menyebut bahwa sumber berita tersebut bukanlah berasal dari otoritas resmi Kerajaan Saudi.

"Kabar kuota Haji kemarin sumbernya gak jelas dan yang menyebar pejabat bernama Sufmi Dasco. Partai apa dia?," cuit akun @9itmr seperti dikutip mantrasukabumi.com pada Jumat, 4 Juni 2021.

Hasil tangkap layar akun Twitter ANO
Hasil tangkap layar akun Twitter ANO @9itmr


Ia pun mengunggah surat resmi dari Kedubes Arab Saudi pada cuitan di akun twitternya.

"Surat resmi dari Kedubes Saudi," tulisnya.

Kedubes Saudi pun mengklarifikasi bahwa pernyataan terkait kuota haji itu berasal dari pejabat DPR RI bernama Sufmi Dasco.

Baca Juga: Muak dengan Ulah Novel Baswedan dan Ustadz Adi Hidayat, Teddy Gusnaidi: Cuma Cari Sensasi agar Diajak Shooting

Selain itu, Kedubes pun mengatakan bahwa hingga saat ini Arab Saudi belum keluarkan instruksi apapun terkait haji 2021.

Berbeda dengan surat dari Kedubes Saudi, Kementerian Agama justru sudah mengumumkan pembatalan haji 2021.

Pengumuman Menteri Agama itu berdasarkan Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 660 tahun 2021.

Tentang Pembatalan Keberangkatan Jamaah Haji pada Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 1442 H/2021 M.

Menag menyampaikan, keputusan ini sudah melalui pertimbangan mendalam dan kajian berbagai pihak.***

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x