HRS Nyatakan Mending Ditembak daripada Harus Sidang Online, Refly Harun: Sangat Miris Hukum Kita ini

- 19 Maret 2021, 19:11 WIB
 Pakar hukum tata negara Refly Harun.
Pakar hukum tata negara Refly Harun. //YouTube Refly Harun

MANTRA SUKABUMI - Sangat mengejutkan pernyataan Habib Rizieq Shihab bahwa ketimbang mengikuti sidang secara online lebih baik ditembak.

Pernyataan yang mengejutkan ini disampaikan HRS ketika mengikuti sidang secara virtual terhadap kasus yang menimpanya.

Menanggapi pernyataan Habib Rizieq ini, pakar hukum tata negara Refly Harun mengaku sedih melihat penegakan hukum yang terjadi di Indonesia.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Tegas Sambil Menepuk Dada, Prabowo Subianto: Jangan Serahkan Tanah Satu Jengkal pun

"Yang jelas memang kalau melihat dan mendengar perdebatan antara Habib Rizieq dengan jaksa dan hakim rasanya miris ya, menyedihkan sekali hukum kita," ujar Refly Harun, dikutip mantrasukabumi.com, dari kanal Youtube, Jum'at, 19 Maret 2021.

Refly Harun menyampaikan, terdakwa hanya ingin dihadirkan di ruang sidang pengadilan dan mendengarkan secara langsung tuntutan yang diterimanya.

Bahkan Habib Rizieq secara tegas mengatakan bahwa dirinya akan mengikuti sidang berapa jam pun siap asal dilaksanakan secara offline tidak virtual seperti sekarang ini.

"Dia bilang mau berapa jam pun silakan, mau dua, tiga, lima, tujuh, dan delapan jam siap saja," tuturnya.

Refly Harun menjelaskan, Habib Rizieq tak kunjung dihadirkan dalam persidangan dan sidang malah dilakukan secara online.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x