Hadapi Era Revolusi Industri 4.0, Menaker Ida Fauziah Beri Pesan kepada Generasi Muda

- 24 September 2020, 12:30 WIB
Hadapi Era Revolusi Industri 4.0, Begini Pesan Menaker Ida Fauziah kepada Generasi Muda
Hadapi Era Revolusi Industri 4.0, Begini Pesan Menaker Ida Fauziah kepada Generasi Muda /Dok. Kemnaker./.*/dok. Kemnaker

 

MANTRA SUKABUMI – Memasuksi era revolusi industri 4.0, generasi muda harus jeli memilih keahlian, jangan sampai keahlian yang ditekuni akhirnya hilang tergantikan oleh teknologi.

Apalagi tantangan generasi muda ke depan berhadapan dengan bonus demografi, dimana persaingan angkatan kerja usia produktif akan terus bergerak dari sekarang dan mencapai puncaknya pada tahun 2030.

Kesiapan dan kejelian angkatan kerja ke depan, jika salah memilih dan kurang mengasah keahlian, bisa jadi pengangguran. Tantangan lain bagi generasi muda khususnya mahasiswa ke depan selain penguasaan  terhadap keahlian yang sesuai zaman, juga harus dibentengi dengan keimanan dan ketaqwaan.

Baca Juga: Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

Baca Juga: Jarang Diketahui, Ternyata Buah Matoa Sangat Bermanfaat, Dipercaya Dapat Turunkan Darah Tinggi

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah meminta kalangan mahasiswa untuk terus mengembangkan soft skills dan akhlakul karimah, karena kompetensi tanpa budi pekerti yang baik tidak akan bermanfaat.

Pesan Kemnaker Ida Fauziah ini disampaikan oleh Biro Humas Kemnaker seperti yang dilansir Mantrasukabumi.com dalam laman kemnaker.go.id.  

"Jangan sampai image kurangnya rasa hormat dan sopan santun yang sering dialamatkan pada generasi milennial ada pada diri kalian. Jangan lupa, bijaklah dalam bersosial media," ujar Menaker Ida saat menjadi narasumber Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Tahun 2020/2021 UIN Sunan Ampel Surabaya, melalui video conference pada hari Rabu (23 September 2020).

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x